--> Skip to main content

Bingung Memilih Jasa Sumur Bor Manual Atau Sumur Bor Mesin ?

Lunfix.com - Bingung memilih jasa sumur bor manual atau sumur bor mesin ? Tidak usah bingung, pada pembahasan kali ini saya akan berbagi informasi mengenai pemilihan jasa sumur bor manual atau sumur bor mesin, bagi Anda yang tidak ingin bingung memilih jasa sumur bor manual atau sumur bor mesin terus menerus, bisa Anda simak perbandingannya di pembahasan ini.


Bingung Memilih Jasa Sumur Bor Manual Atau Sumur Bor Mesin ?   


Air bersih merupakan kebutuhan yang sangat vital dalam kehidupan ini, tanpa air bersih, kita akan mengalami serba kesulitan untuk memenuhi keperluan hidup sehari-hari, seperti susahnya air bersih untuk keperluan mandi, mencuci piring, mencuci pakaian, dan lain sebagainya.

Saking vitalnya air bersih dalam kebutuhan kita sehari-hari, ada beberapa daerah dimana untuk mendapatkan air bersih, harus membelinya terlebih dulu atau mengambil air bersih sendiri dari sumber air bersih yang jaraknya jauh dari rumahnya. Coba anda bayangkan sendiri, berapa biaya yang harus dikeluarkan setiap harinya hanya untuk air bersih saja, belum untuk keperluan lainnya, tentu membutuhkan pengeluaran yang besar, ataupun tenaga yang digunakan untuk mengambil air bersih tersebut, dapat membuat kita kelelahan.

Bagi kita yang tidak mengalami kesulitan dalam hal air bersih, sebaiknya kita selalu merasa bersyukur kepada-Nya dan selalu menggunakan air bersih dengan bijak, jangan terlalu boros dalam pemakaiannya, apalagi belakangan ini sudah jarang turun hujan.

Penggunaan air bersih di rumah-rumah umumnya menggunakan air ledeng atau menggunakan pompa air dari sumur, ada sumur yang dibor secara manual atau menggunakan mesin, dan ada juga sumur yang bentuknya berupa lubang besar, yang cara pengambilan airnya dengan cara ditimba menggunakan kerekan tali karet dan sebuah ember.

Saat ini, hampir di setiap rumah menggunakan pompa air sumur bor untuk mendapatkan air bersih, berapapun biayanya demi mendapatkan air bersih, biasanya akan disanggupi. Sebuah rumah tidak berasa rumah bila tidak adanya air bersih, suasana rumah akan terasa hambar, dan tanpa adanya air bersih, rumah lama kelamaan akan menjadi kotor.

Bila kita berniat membeli rumah ataupun akan mengontrak sebuah rumah, selain lokasi, luas bangunan, dan luas tanah yang menjadi pertimbangan, kelancaran dan ada atau tidaknya akan air bersih pasti menjadi salah satu pertimbangan juga. Rumah semewah apapun kemungkinan tidak akan laku dijual bila tidak tersedianya aliran air bersih.

Untuk mendapatkan air bersih di rumah kita selain menggunakan ledeng, kita bisa mendapatkannya dengan membuat sumur bor di area rumah kita. Ada 2 cara untuk membuat sumur bor, kita bisa menggunakan jasa sumur bor manual atau dengan jasa sumur bor mesin.

Sebelum anda memilih untuk memilih menggunakan jasa sumur bor manual atau jasa sumur bor mesin, bisa anda simak terlebih dulu pada pembahasan ini beberapa kelebihan dan kekurangannya, dan juga gambaran biaya yang harus dikeluarkan.

Perbandingan Jasa Sumur Bor Manual Atau Sumur Bor Mesin  


Jasa Sumur Bor Manual

- Biaya gali per meter Rp 300.000,-.

- Jangka waktu pengerjaan tergantung banyak atau tidaknya batu ketika menggali, bila terdapat banyak batu, bisa lebih dari satu minggu waktu pengerjaannya, tidak menutup kemungkinan bisa sampai dua minggu juga, tergantung kedalaman tanah yang digali juga.

- Dalam waktu pengerjaan, tidak akan menimbulkan suara berisik, karena dilakukan secara manual, yaitu menggali tanah dengan cara diputar oleh beberapa orang.

- Bila rumah yang akan digali tanahnya sudah memakai canopy, canopy nya tidak perlu dibongkar, bisa langsung dilakukan pengerjaan penggaliannya.

- Bisa dilakukan penggalian tanah baik di area dalam rumah ataupun luar rumah.

- Kedalaman penggalian tanah dapat dikerjakan maksimal sampai dengan 30 meter.


Bingung Memilih Jasa Sumur Bor Manual Atau Sumur Bor Mesin ?
Sumur Bor Mesin
Jasa Sumur Bor Mesin

- Biaya gali per meter Rp 350.000,- - Rp 400.000,-, bila anda beruntung menemukannya, ada juga jasa sumur bor mesin dengan harga Rp 300.000,- per meter.

- Jangka waktu pengerjaan lebih cepat bila dibandingkan dengan sumur bor manual, dengan kondisi terdapat banyak batu, bisa kurang dari satu minggu atau pas satu minggu, tergantung kedalaman tanah yang digali juga.

- Dalam waktu pengerjaan, menimbulkan suara berisik dari mesin yang dipakai, bila anda seharian tinggal di rumah dan mendengarkan suara mesinnya, tidak menutup kemungkinan anda akan merasa pusing.

- Bila rumah anda sudah memakai canopy pada saat akan dilakukan penggalian tanah, canopy nya harus dibongkar sebagian agar cukup tempat dalam pemasangan peralatan sumur bor mesin.

- Tidak bisa dilakukan penggalian tanah di dalam rumah, hanya di area luar rumah saja, mengingat peralatan yang harus digunakan cukup banyak, dan cukup tinggi juga.

- Kedalaman penggalian tanah dapat dikerjakan maksimal sampai 60 meter.



Hal lain yang harus disiapkan baik menggunakan jasa sumur bor manual ataupun sumur bor mesin adalah paralon, mesin pompa air, kabel untuk disambungkan ke listrik, dan toren bila anda berniat untuk menggunakannya. Biaya penggalian tanah per meter hanya untuk biaya penggalian tanahnya saja, tidak termasuk biaya lainnya.

- Biaya paralon dan lainnya bila menggali sampai kedalaman 22 meter dibutuhkan biaya sekitar Rp 1.500.000,-.

- Bila hendak menggunakan toren, harga toren 500 liter, harga di atas Rp 1.000.000,-.

Tips bagi anda yang akan menggali sumur bor, sebaiknya anda meminta kepada tukang jasa sumur bor, baik itu manual atau menggunakan mesin, untuk menggali dengan lubang berukuran 4 inchi atau 3 inchi, karena ada juga tukang jasa sumur bor yang menggali dengan ukuran 2 inchi. 

Tujuannya tidak lain adalah untuk ke depannya, bila persediaan air nya di bawah tanah habis, bisa digali lagi dengan menambah kedalamannya, bila ukuran 4 inchi atau 3 inchi, itu akan memudahkan proses penggalian, untuk lubang ukuran 2 inchi akan mengalami kesulitan dalam pengerjaannya, dan bahkan akan ditolak oleh tukang jasa sumur bor nya.

Penggunaan jenis mesin pompa air juga harus diperhatikan, sesuaikan jenis pompa air yang akan kita gunakan dengan kedalaman tanah yang digali.

- Untuk kedalaman sampai 8 meter, bisa menggunakan pompa air biasa, dengan kisaran harga mesin pompa air di bawah Rp 1.000.000,-.

- Untuk kedalaman sampai 12 meter, bisa menggunakan mesin semi jet pump, dengan kisaran harga di atas Rp 1.000.000,-.

- Untuk kedalaman di atas 12 meter, harus menggunakan mesin jet pump atau mesin sible, dengan kisaran harga di atas Rp 2.000.000,-.


Mesin jet pump harga Rp 2.200.000,-
Mesin sible harga Rp 2.600.000,-
Bila ingin menghemat tempat, anda bisa menggunakan mesin sible, penempatan mesinnya dimasukkan ke dalam lubang galian tanah, dengan cara ditanam, suara dari mesin sible tidak terdengar bila sedang dinyalakan air nya.

Hal lain yang harus anda perhatikan adalah pada saat pengerjaan penggalian tanah dengan sumur bor, baik manual ataupun dengan mesin adalah tahapan-tahapan saat penggaliannya. Tahap awal penggalian, biasanya masih terdapat banyak batu coral, lalu setelah itu, tanah merah, setelah tanah merah, harusnya terdapat batu cadas turi, setelah batu cadas turi, tahapannya adalah pasir. Setelah melewati pasir, terdapat sumber air, dan bisa dipastikan bagus kualitas air nya.

Pada tahapan tanah merah juga sebetulnya sudah terdapat sumber air, tetapi kemungkinan sumber air nya tidak sebagus bila dibandingkan dengan setelah melewati tahapan pasir. Bila sesudah tanah merah yang muncul tanah hitam, sumber airnya masih jauh berada di dalam tanah, harus terus digali, dan kemungkinan akan sangat dalam dalam penggaliannya.

Setelah sumber air ditemukan, air pertama yang keluar biasanya masih keruh, harus dikeluarkan secara terus-menerus, sebaiknya dalam 1 hari dikeluarkan tanpa berhenti agar segera jernih air nya. Kalaupun tidak dikeluarkan dalam seharian penuh, tetapi dalam setiap harinya air selalu dikeluarkan, dalam beberapa hari air akan jernih. Dan yang harus dipastikan adalah air nya tidak berbau, bila berbau, sebaiknya tidak digunakan.

Kesimpulan


Sesudah membaca pembahasan di atas, apakah anda masih bingung memilih jasa sumur bor manual atau sumur bor mesin ? Itulah perbandingan menggunakan jasa sumur bor manual atau mesin, dan gambaran biaya yang harus dikeluarkan untuk perlengkapan lainnya yang harus anda beli bila hendak akan membuat sumur bor, pilihlah sesuai dengan kebutuhan anda.

Semoga bermanfaat..
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar