--> Skip to main content

Cara Melakukan Chat WhatsApp Tanpa Menyimpan Nomor HP Orang Lain Terlebih Dulu di HP Kita

Lunfix.com - Pada pembahasan kali ini saya akan membahas mengenai bagaimana cara melakukan chat WhatsApp tanpa menyimpan nomor HP orang lain terlebih dulu di HP kita, bila Anda belum mengetahuinya, bisa Anda simak langkah-langkah cara melakukan chat WhatsApp tanpa menyimpan nomor HP orang lain terlebih dulu di HP kita di pembahasan ini.

Cara Melakukan Chat WhatsApp Tanpa Menyimpan Nomor HP Orang Lain Terlebih Dulu di HP Kita

Cara Melakukan Chat WhatsApp Tanpa Menyimpan Nomor HP Orang Lain Terlebih Dulu di HP Kita


Hampir semua orang pada saat ini menggunakan aplikasi WhatsApp untuk berkomunikasi dalam kesehariannya. Berkirim pesan dengan menggunakan sms sudah lama ditinggalkan, walaupun tetap masih saja ada yang menggunakannya.

Berkomunikasi melalui WhatsApp memang lebih seru, karena bisa berkirim gambar, foto, video, audio, melakukan panggilan telepon, video call, dan sekarang ini sedang ramai menggunakan sticker WhatsApp ketika melakukan chat pada WhatsApp, baik itu sticker hasil download dari Play Store ataupun sticker hasil buatan sendiri.


Selain itu, dengan menggunakan WhatsApp kita bisa memasang status berupa teks, gambar, link URL, foto, ataupun video, semakin menambah keseruan dalam menggunakan WhatsApp.

Dan status WhatsApp tersebut bisa Anda gunakan untuk mempromosikan apapun secara gratis, dan tentu saja bagi Anda yang mempunyai kontak dengan jumlah yang banyak pada WhatsApp menjadi suatu keuntungan tersendiri bagi Anda.

Hanya dengan menyimpan nomor HP orang lain di HP kita, bila HP orang tersebut sudah menggunakan WhatsApp dengan nomor tersebut, maka dengan otomatis kontak orang tersebut akan muncul di kontak WhatsApp kita.

Tetapi, kita juga bisa melakukan chat kepada orang lain tanpa menyimpan nomor HP nya terlebih dulu di HP kita dengan syarat orang lain tersebut sudah menggunakan WhatsApp juga pada HP nya.

Biasanya hal ini dilakukan bila kita ingin melakukan chat sekali waktu itu saja dengan orang yang tidak kita kenal dan kita tidak ingin menyimpan nomor HP nya di HP kita, tetapi kita ingin melakukan chat WhatsApp dengannya, misalkan untuk keperluan belanja online, pendaftaran periksa ke dokter via WhatsApp, atau untuk keperluan lainnya.

Lalu, bagaimana caranya kita agar bisa melakukan chat WhatsApp tanpa Menyimpan nomor orang lain terlebih dulu ? Bila Anda ingin mencobanya juga, Anda bisa ikuti langkah-langkahnya di pembahasan ini.

Langkah-langkah Cara Melakukan Chat WhatsApp Tanpa Menyimpan Nomor HP Orang Lain Terlebih Dulu di HP Kita


Buka browser di HP Anda, ketikkan : https://wa.me/nomorHPyangdituju.

Misalkan Anda ingin melakukan chat WhatsApp ke nomor HP 0801 2345 6789, perlu Anda ketahui, kode untuk negara Indonesia adalah +62. Biasanya bila kita menerima telepon dari orang lain yang tidak ada di kontak HP kita diawali dengan +62 lalu nomor telepon, baik itu nomor telepon rumah, nomor telepon kantor, atau nomor HP. Bila kita menerima panggilan telepon dari nomor HP di atas akan muncul seperti ini +6280123456789 di HP kita.


Untuk melakukan chat WhatsApp ke nomor HP tersebut yang tidak kita simpan di HP kita, maka yang harus Anda ketikkan pada nomor HP tersebut jangan menggunakan +, menjadi seperti ini :
https://wa.me/6280123456789, lalu ketik enter.


Akan muncul seperti gambar di atas, lalu pilih KIRIM PESAN.


Selanjutnya lakukan chat saja seperti biasa.


Chat Anda sudah berhasil terkirim.

Kesimpulan


Dengan demikian, langkah-langkah cara melakukan chat WhatsApp tanpa menyimpan nomor HP orang lain terlebih dulu di HP kita sudah selesai. Cara ini bisa Anda gunakan bila Anda memang tidak mau menyimpan nomor HP orang lain tersebut pada kontak HP Anda tetapi Anda ingin melakukan chat WhatsApp dengan orang tersebut.

Semoga bermanfaat..
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar