--> Skip to main content

Cara Membuat Avatar 3D Mirip Anda Untuk Dijadikan Sticker WhatsApp

Lunfix.com - Pada pembahasan kali ini saya akan membahas mengenai bagaimana cara membuat Avatar 3D mirip Anda untuk dijadikan sticker WhatsApp, bagi Anda yang ingin mengetahuinya, bisa Anda simak langkah-langkah cara membuat Avatar 3D mirip Anda untuk dijadikan sticker WhatsApp di pembahasan ini.

Cara Membuat Avatar 3D Mirip Anda Untuk Dijadikan Sticker WhatsApp

Cara Membuat Avatar 3D Mirip Anda Untuk Dijadikan Sticker WhatsApp


Bila sebelumnya saya sudah membahas mengenai bagaimana cara membuat Avatar di HP Android dengan mudah, maka pada pembahasan ini saya akan membahas mengenai bagaimana cara membuat Avatar lainnya, yaitu Avatar 3D mirip Anda, dan Avatar 3D ini bisa dijadikan sticker WhatsApp Anda, tentu saja dengan cara membuatnya yang mudah juga.

Terdapat beragam pilihan sticker WhatsApp yang bisa kita temukan dan bisa kita gunakan di Play Store, dari yang lucu sampai yang serius, dan Anda pun bisa mendownload sticker WhatsApp tersebut sesuai dengan selera Anda.

Penggunaan sticker WhatsApp menambah keseruan kita dalam berkomunikasi menggunakan WhatsApp selama pemilihan sticker WhatsApp nya tepat dan sesuai dengan percakapan yang sedang berlangsung.

Pengguna WhatsApp biasanya memilih sticker WhatsApp yang sesuai dengan kepribadiannya masing-masing atau ada juga yang memilih sticker WhatsApp yang unik yang belum digunakan oleh pengguna WhatsApp lain, tidak lain tujuannya adalah agar sticker WhatsApp yang dimilikinya tidak sama dengan sticker WhatsApp yang dimiliki oleh orang lain.

Bila Anda ingin memiliki sticker WhatsApp yang berbeda dari pengguna WhatsApp lain, sticker WhatsApp Avatar 3D mirip Anda adalah salah satu pilihannya, dan Anda bisa membuat sendiri Avatar 3D mirip Anda. Bila Anda berminat, Anda bisa mengikuti langkah-langkah bagaimana cara membuatnya dan juga bisa langsung Anda praktekkan.

Untuk membuat Avatar 3D mirip Anda agar bisa dijadikan sticker WhatsApp, Anda membutuhkan 3 aplikasi yang harus Anda miliki, yaitu Meing, Background Eraser, dan Sticker pribadi untuk WhatsApp.

Untuk aplikasi Meing, bisa Anda download di http://www.mediafire.com/file/iwq0z0nnrw4yeh2/MeingV0.9.918.apk/file, aplikasi Meing bisa digunakan pada HP Android 5 dan lebih dari itu, sedangkan untuk aplikasi Background Eraser dan Sticker pribadi untuk WhatsApp bisa Anda download di Play Store di HP Anda. Sebelum memulai membuat Avatar 3D mirip Anda, sebaiknya Anda download terlebih dulu ketiga aplikasi tersebut agar memudahkan Anda dalam proses pembuatannya.


Langkah-langkah Cara Membuat Avatar 3D Mirip Anda Untuk Dijadikan Sticker WhatsApp


1. Membuat Avatar 3D Mirip Anda Menggunakan Aplikasi Meing


Sesudah Anda berhasil mendownload aplikasi Meing, buka aplikasi Meing


Karena Anda belum terdaftar di aplikasi Meing, maka Anda harus membuat akun terlebih dulu, pilih Sign Up.


Masukkan alamat email Anda, lalu pilih Continue.


Isi Meing ID dengan 5-20 karakter, dan isi Password dengan 6-16 karakter pilihan Anda, lalu pilih Sign Up.


Lalu tunggu, aplikasi akan loading sejenak.


Bila sudah masuk ke halaman ini, Anda sudah siap membuat Avatar 3D mirip Anda, pilih Gender yang akan Anda buat, di sini saya akan membuat Avatar untuk gender male (laki-laki).


Sebelum masuk ke menu berikutnya, yaitu memasukkan foto wajah Anda, sebaiknya Anda baca terlebih dulu ketentuannya, wajah Anda harus terlihat jelas dan terlihat dari tampak depan.


Untuk memasukkan wajah Anda, Anda bisa memilih akan foto langsung wajah Anda pada kamera atau Anda akan menggunakan foto yang ada di galeri HP Anda, di sini saya menggunakan foto yang ada di galeri HP saya, saya pilih Photos yang berada di sebelah kiri bawah, lalu saya pilih Foto yang akan digunakan.


Pilih ANALYZE FEATURES.


Pilih NEXT.


Menu ini untuk mengatur warna kulit Avatar 3D mirip Anda, pilih sesuai dengan keinginan Anda.


Menu ini untuk mengatur kulit Avatar 3D mirip Anda.


Menu ini untuk mengatur bentuk wajah Avatar 3D mirip Anda.


Menu ini untuk mengatur bentuk wajah lebih detail Avatar 3D mirip Anda.


Pilih kepribadian Avatar 3D mirip Anda.


Di sini saya memilih kepribadian Cool, bila Anda sudah memilih kepribadian yang cocok, pilih Done.


Masukkan nama Avatar 3D mirip Anda, lalu pilih Complete.


Pilih wilayah Anda, di sini saya pilih Indonesia, lalu pilih Confirm.


Sekarang masuk ke tahap untuk menyimpan Avatar 3D mirip Anda, pilih bulatan empat sebelah kanan bawah.


Pilih Memes, lalu pilih Profile Pics.


Pilih Avatar 3D mirip Anda yang akan Anda simpan, semua Avatar 3D mirip Anda yang ada bisa Anda simpan, dengan cara disimpan satu per satu, tersedia beberapa Avatar 3D mirip Anda dengan beberapa ekspresi.


Untuk menyimpan Avatar 3D mirip Anda, pilih Photos, lalu Avatar 3D mirip Anda akan tersimpan di galeri HP Anda, bila belum muncul di galeri HP Anda, ditunggu saja, karena saya mencoba di HP saya tidak langsung muncul di galeri HP saya, membutuhkan waktu.

Bila masih belum muncul juga, Anda bisa melihat Avatar 3D mirip Anda yang Anda simpan tadi, masuk ke menu pengaturan, pilih penyimpanan internal HP Anda, lalu cari di folder Meing.

Sampai tahapan ini, Avatar 3D mirip Anda sudah selesai.


2. Menghapus Background Avatar 3D Mirip Anda

Syarat sebuah gambar bisa dijadikan sticker WhatsApp adalah gambar tersebut tanpa adanya background. Sesudah Anda membuat Avatar 3D mirip Anda, sekarang Anda masuk ke tahap selanjutnya, yaitu penghapusan background Avatar 3D mirip Anda.


Buka aplikasi Background Eraser yang sudah Anda download.


Pilih Load a photo, pilih Avatar 3D mirip Anda yang akan dijadikan sticker WhatsApp di galeri HP Anda, atau pilih pada menu Manajer File, lalu buka folder Meing pada penyimpanan internal HP Anda.


Pilih Done.


Lalu hapus background Avatar 3D mirip Anda.


Bila sudah yakin dengan penghapusan background Avatar 3D mirip Anda, pilih Save di sebelah kanan atas.


Lalu pilih Finish di sebelah kanan atas, hasilnya akan tersimpan di galeri HP Anda pada folder Eraser.

Syarat agar gambar yang sudah dihapus background nya bisa masuk ke dalam WhatsApp, Anda harus mempunyai gambar yang sudah dihapus background nya minimal 3 gambar pada folder Eraser. Untuk lebih jelasnya mengenai pengunaan aplikasi Background Eraser, bisa Anda simak di sini.


3. Memasukkan Avatar 3D Mirip Anda ke Dalam WhatsApp

Sesudah membuat Avatar 3D mirip Anda dan menghapus background nya, sekarang Anda masuk ke tahap terakhir, yaitu memasukkan Avatar 3D mirip Anda ke dalam WhatsApp.


Buka aplikasi Sticker pribadi untuk WhatsApp yang sudah Anda download.


Pada kolom Eraser, pilih TAMBAH.


Lalu Tambahkan ke WhatsApp.


Pilih TAMBAH.


Bila sudah muncul contreng hijau, Avatar 3D mirip Anda sudah berhasil masuk ke dalam WhatsApp dan sudah bisa digunakan sebagai sticker WhatsApp Anda.


Untuk melihat sticker WhatsApp Avatar 3D mirip Anda, bisa Anda lihat pada menu obrolan, pilih emoji sebelah kiri, lalu pilih kertas terlipat yang berada di kanan bawah di sebelah GIF.


Tambahan : Bila Anda ingin sticker WhatsApp Avatar 3D mirip Anda ditambahkan dengan teks yang Anda inginkan seperti gambar di atas, bisa Anda simak cara membuatnya di sini.

Kesimpulan


Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, proses cara membuat Avatar 3D mirip Anda untuk dijadikan sticker WhatsApp sudah selesai, sekarang Anda mempunyai sticker WhatsApp Avatar 3D mirip Anda pada WhatsApp Anda. Anda bisa menggunakan sticker WhatsApp 3D mirip Anda saat berkomunikasi dengan siapapun, dan sticker WhatsApp Avatar 3D mirip Anda bisa mewakili diri Anda, karena wajahnya memang mirip dengan Anda.

Semoga bermanfaat..
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar